Februari lalu, Scarlett Whitening mengeluarkan produk skincare terbaru yang selalu diidam-idamkan oleh semua kalangan untuk perlindungan ekstra agar terhindar dari bahaya radiasi sinar UV.
Apa lagi kalau bukan Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++.
Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ ini diklaim dapat melindungi wajah dari paparan sinar matahari yang terik dan menyengat.
Apalagi Indonesia saat ini lagi panas-panasnya, huhu. Tentu saja pemakaian sunscreen adalah skincare wajib yang harus diaplikasikan ke wajah.
Oh ya, selain melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari, pemakaian sunscreen juga dipercaya melindungi wajah dari sinar radiasi atau blue light yang terpancar dari gadget.
Nah, sebagai seorang blogger dan pekerja kantoran, aku prediksi sunscreen ini bakalan cocok banget buat aku yang intensitas bekerja di depan komputer hampir 15 jam/hari, belum lagi diselingi dengan cek-cek sosmed dari smartphone setiap harinya.
Plus-nya lagi sunscreen besutan Scarlett Whitening ini diklaim dapat menutrisi wajah agar terlihat lebih sehat dan glowing. Wow! Jadi makin suka sama Scarlett yang produknya punya manfaat all in one!
Baca Juga : Review Scarlett Whitening Face Mask
Well, setelah baca dan nonton review Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ ini, aku langsung pengen buktikan sendiri manfaat dari produk terbaru dari Scarlett Whitening ini.
Nah, biar bisa jadi referensi bagi kamu yang butuh sunscreen sebagai perlindungan ekstra, kamu bisa baca review Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ ini sampai habis ya!
Daftar Isi
- 1 Kemasan Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++
- 2 Bahan Aktif Yang Terkandung dalam Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++
- 3 Warna dan Tekstur Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++
- 4 Cara Mengaplikasikan Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++
- 5 Kesan Setelah 2 Minggu Pemakaian
- 6 Kesimpulan
Kemasan Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++
Scarlet Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ ini dibalut dengan kemasan tub berwana kuning dan tosca dengan tutup flip off berwarna putih.
Berat bersih dari sunscreen ini adalah 50 ml sehingga mudah digenggam dan dibawa kemana-mana.
Namun, Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ ini tidak dilengkapi dengan kemasan box seperti skincare Scarlett pada umumnya ya! Kemasannya diganti dengan kemasan plastik tebal berwarna senada dengan kemasan tub.
Dalam kemasan terdapat informasi tentang produk seperti manfaat produk, ingredients, dan stiker hologram yang membuktikan keaslian produk.
Apabila discan atau dicek di verify.scarlettwhitening.com maka akan muncul form untuk memeriksa keaslian produk.
Apabila produk terbukti asli, maka akan muncul pernyataan seperti gambar berikut.
Jadi, bagi kamu yang membeli produk Scarlett di offline store atau online store yang bukan official dari Scarlett apalagi dengan harga yang jauh lebih murah, kamu patut hati-hati ya! Periksa dulu keaslian produknya sebelum membeli.
Bahan Aktif Yang Terkandung dalam Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++
Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ merupakan skin protection yang memberikan perlindungan menyeluruh. Hal ini karena kandungan SPF dan PA yang cukup tinggi, yaitu SPF 50 dan PA+++.
SPF adalah suatu pengukuran berapa lama sinar UVB yang dibutuhkan untuk memberikan efek terbakar pada kulit. SPF memiliki tingkatan berbeda-beda yang dicirikan melalui angka setelahnya.
Adapun jenis SPF yang banyak beredar pada sunscreen di pasaran adalah SPF 15, SPF 30 dan SPF 50. Nah, Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen memiliki kandungan SPF 50 yang berarti dapat melindungi kulit selama 500-750 menit atau setara dengan 8 jam sebelum kulit terbakar akibat sinar UVB.
Sedangkan PA merupakan sistem penilaian yang dibuat di Jepang, dimaksudkan untuk memberi informasi kepada pengguna sunscreen tentang perlindungan yang diberikan dari sinar UVA.
Hingga saat ini, tingkat PA diklasifikasikan menjadi 4 golongan yakni PA+, PA++, PA+++, dan PA++++. Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen ini memiliki tingkatan PA+++ yang dapat diartikan mempunyai perlindungan yang sangat baik dari sinar UVA.
Adapun bahan-bahan aktif yang terkandung dalam Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ adalah sebagai berikut:
Aloe Barbadensis Leaf Extract
Aloe Barbadensis Leaf Extract membantu menyamarkan noda gelap pada wajah, membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan, dan menjaga kelembapan kulit.
Allatonin
Tidak diragukan lagi manfaat Allatonin yang dapat membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan, merawat kulit agar tetap terasa halus, lembut, dan tidak kering, hingga dapat menghidrasi kulit yang kering.
Bisabolol
Bisabolol adalah adalah bahan aktif dalam chamomile. Minyak Bisabolol diekstraksi dari chamomile khususnya chamomile Jerman yang kemudian sering dipakai sebagai bahan skincare.
Bisabolol memiliki manfaat untuk membantu menghidrasi kulit, melindungi kulit dari penuaan dini yang disebabkan oleh efek buruk sinar matahari, membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan, dan membantu melawan bakteri penyebab jerawat.
Vitamin E
Vitamin E membantu melindungi kulit dari efek buruk paparan sinar UV, membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan, dan membantu melembapkan kulit.
Arisaema Amurense Extract (Phyto Whitening)
Phyto Whitening bermanfaat untuk mencerahkan kulit dan membantu menyamarkan noda gelap pada wajah.
Pro Vitamin B5 (Panthenol)
Selain vitamin E, Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ juga mengandung Pro Vitamin B5 a.k.a Panthenol yang membantu menjaga kelembapan kulit dan membantu menyejukkan kulit yang teriritasi ringan.
Glycine Soja (Soybean) Oil
Glycine Soja bermanfaat untuk membantu menyamarkan noda gelap dan meratakan warna kulit, melindungi kulit terhadap efek buruk sinar matahari, dan menjaga kelembapan kulit.
Berikut adalah rangkuman bahan aktif yang terkandung dalam Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++.
Warna dan Tekstur Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++
Sunscreen besutan Scarlett ini berwarna putih susu dengan tekstur yang cukup kental namun sangat mudah menyerap di kulit. Ketika diaplikasikan ke wajah, Sunscreen ini cenderung oily dan membuat wajah seketika menjadi halus.
Berkat bahan-bahan aktif yang terkandung di dalamnya, Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen ini sangat cocok untuk wajah normal to dry karena memiliki efek menghidrasi kulit dengan sangat baik.
Cara Mengaplikasikan Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++
Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen diaplikasikan ke wajah dan leher setelah memakai pelembab. Ratakan dengan tangan yang bersih dan hindari penggunaan di sekitar mata.
Kesan Setelah 2 Minggu Pemakaian
Seperti biasa, aku harus mencoba produk minimal selama 2 minggu untuk mengetahui efektivitasnya. Selama 2 minggu pemakaian, aku merasa Sun Bright Daily Sunscreen ini memberikan perlindungan yang optimal untuk tipikal kulit wajahku yang normal to dry. Selain itu, wajah juga terlihat lebih lembab, kenyal, dan glowing.
Produk ini sangat aku rekomendasikan bagi kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan maupun kamu yang sering bekerja di depan layar komputer.
Selain melindungi kulit dari UVA dan UVB, Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen ini juga dapat melindungi wajah dari sinar blue light yang terpancar dari gadget.
Kesimpulan
Selama 2 minggu menggunakan produk Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ ini, aku memutuskan akan selalu re-purchase produk ini karena manfaat yang diberikan sudah terbukti dapat membantu menjaga kulit wajah dari paparan sinar matahari dan radiasi gadget.
Selain itu, produk ini juga bisa melembabkan kulitku yang normal cenderung kering serta bikin kulit jadi glowing. Lihat aja, bare face-ku setelah olahraga di bawah ini. Tampak lebih halus dan glowing, bukan?
Demikian review Sun Bright Daily Sunscreen besutan Scarlett yang bisa menjadi pelengkap untuk skincare rutinmu.
Bagi kamu yang penasaran dan pengen nyobain juga, Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ bisa kamu beli dengan harga Rp 75.000/pcs. Yuk beli Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ di Shopee, Tokopedia, Tiktok, Lazada, dan marketplace lainnya.
akhirnya scarlet ngeluarin Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen, auto pengen nyoba dong secara gitu biar double protection ketika keluar rumah ya
Wah makin banyak aja ya produk dari scarlett. Tapi sunscreen ini aku perhatikan sekilas design produknya agak beda ya dengan design2 scarlett sebelumnya!
Penting bgt cuaca dan kondisi sekarang memakai sunscreen dgn spf yg tinggi.
Semakin lengkap produk dari Scarlett ini.
Salut banget, kini ada Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ yang bisa merawat dan menjaga kulit wajah dari sinar UV yang berbahaya. Rasanya gak sabar ingin ikutan mencoba produk terbaru ini.
kebetulan nih kak natih, aku lagi pengen cobain sunscreen merek lain, masih cari-cari yang kira-kira cocok. kayaknya sunscreen scarlett ini rekomen yaaa, boleh dicoba
wah, lengkap banget reviewnya kak, kalo boleh tahu apakah cocok utk kulit kusam kah? kali aja bisa saya rekomendasiin ke saudara, he
wah bagus yaa mba sunscreennya buat pemakaian sehari-hari, aku skrg baru tau juga kalo kita tuh hrs rajin re-apply sunscreen ya sekalipun kita cm beraktivitas di dlm ruangan
Wah udah keluar produk baru aja neh Scarlett wajib dicoba banget ini, karena emang cocok dengan produk Scarlett
Wah, sekarang ada Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ ya. Belum nyobain kalau ini, kalau yang lain sudah nyoba rangkaian skincare nya Scarlett.
Wah ini ternyata dari Scarlett? Lucu ihh packagingnya, warnanya jugaa, kuning gemesinnn. Mau coba juga aahh kebetulan sunscreen aku habis jugaa
Scarlett ternyata punya produk sun screen juga ya. Mau coba juga deh karena ternyata kandungannya bagus banget buatbkulit wajah
kalau scarlett biasanya bagus yaa mba, aku pernah juga pakai roduknya tapi bukan yang sunscreen ini. sementara sunscreen sendiri perlu untuk keseharian kita
Harga produk Scarlett sepertinya sama semua ya, di kisaran 75 ribu itu, jadi mudah diingat-ingat. Untuk produknya bagus-bagus, dan aman karena sudah melalui pengujian di salah satu perusahaan riset. Termasuk brand yg sangat inovatif.
Penting banget penggunaan spf buat perlindungan kulit wajah dari sengatan sinar matahari.
Akuu sukaa yang kandungan spf 50 karena sukak di outdoor.
Cara menjadi cantik, salah satunya dengan rutin menggunakan sunscreen ya kak, karena manfaatnya luar biasa. Apalagi bagusnya ini udah SPF 50 ????
Kebetulan aku juga mau coba sunscreen Scarlett inj. Kandungan bahan alaminya juga banyak ya, langsung cuss beli deh kalo gtu
Mbak ini menimbulkan whitecast nggak ya? Pas banget lagi habis ini sunscreen akuuuhh, pengen ganti.
Wah spf-nya 50. Mantap banget perlindungannya dan ga perlu re-apply sampai sejam sekali ya. Praktis jadinya.
Warna kemasan sunscreen juga bagus.
Untung ga ada niacinamide di dalam sunscreen ini soalnya daku alergi???? jadi pengen coba deh
Wah, baru tahu kalau Scarlett ngeluarin produk sun screen. SPFnya 50 pula. Jadi pengin nyobain just nih beli. Biar makin komplit produk Scarlettku.
Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen SPF 50 PA+++ ini emang sunscreen yang recommended ya mbak
Mampu merawat wajah kita agar terlindungi dari sinat uv
Penting banget sih di kondisi sekarang pake sunscreen. Meski cuaca lagi hujan, tapi panasnya juga menyengat banget. Bagi yang sering braktivitas di luar ruang, wajib banget deh pake ini. Jadi penasaran pgn coba sunscreen dr Scarlett ini. Aman juga buat cwok kan kak?